Resep Puding Coklat Lapis Oreo yang Enak. kreasi puding memang tidak ada matinya, selalu saja da resep baru yang mengunggah selera untuk di coba. Kali ini akan membagikan resep puding coklat lapis oreo yang bisa dijadikan kreasi menu dessert dirumah. selain untuk dinikmati sendiri, puding yang satu ini juga cocok banget untuk dijadikan suguhan apabila sedang mengadakan acara tertentu misalnya acara arisan dan lain sebagainya. Cara membuatnya pun cukup mudah kok, sehingga Anda bisa membuatnya sendiri dirumah dengan panduan resep puding coklat lapis oreo dibawah ini. Yuk langsung saja simak resep nya!
Berikut ini resep puding coklat lapis oreo:
Bahan puding I:
- 800 ml susu cair
- 100 gram gula pasir
- 1 bungkus agar-agar bubuk
- 1 kuning telur
- 100 gram susu kental manis cokelat
Bahan Puding II:
- 400 ml susu cair
- 50 gram gula pasir
- 1/2 bungkus agar-agar bubuk
- 1 kuning telur
- 50 gram susu kental manis putih
- 5 keping oreo, dibuang krimnya dan dicincang halus
Bahan Hiasan:
- 200 gram non dairy krim, dikocok mengembang
- 15 keping oreo, tanpa krim dibelah dua
Cara membuat Puding Coklat Lapis Oreo yang Enak:
- Cara membuat adonan I yaitu rebus susu cair, gula pasir, dan agar-agar bubuk sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api.
- Kemudian Ambil satu sendok sayur rebusan susu. Masukkan ke dalam kuning telur. Aduk hingga rata.
- Lalu Tuang lagi ke dalam campuran tadi yakni ke rebusan susu. Aduk hingga rata. Masak lagi sambil diaduk sampai mendidih.
- Kemudian Masukkan susu kental manis cokelat. Aduk lagi hingga rata. Masak lagi sambil diaduk sampai mendidih. Angkat
- Lalu Tuang ke wadah Biarkan setengah beku.
- Selanjutnya membuat adonan II yaitu buat dengan cara yang sama seperti membuat adonana I. Lalu Tambahkan Oreo. Aduk hingga rata.
- Kemudian Tuang di atas adonan I. Bekukan.
- Setelah beku, sajikan puding dengan semprotan krim dan potongan Oreo.
Resep Puding Coklat Lapis Oreo
Nah, itulah Resep Puding Coklat Lapis Oreo yang Enak yang bisa Anda coba dirumah. selamat mencoba !
Yuk share resep ini, siapa tau bermanfaat bagi penikmat puding!!! baca juga resep selanjutnya pada jam 19.00 nanti ya….terima kasih ^_^
Share 4 care 🙂